Frekuensi Antenatal Care Mempengaruhi Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Sedayu 1 Bantul

Main Article Content

Wahyuningsih Wahyuningsih

Abstract

Anemia pada kehamilan dapat berakibat buruk pada ibu dan janin yang dikandung. Kejadian anemia pada ibu hamil akan meningkatkan resiko terjadinya kematian ibu dibandingkan dengan ibu yang tidak anemia. Adanya masalah anemia defisiensi besi selama kehamilan dapat diindentifikasi dengan pemeriksaan ANC melalui pemberian suplementasi tablet besi (Fe) yang sangat vital untuk kenaikan hemoglobin (Hb) darah ibu hamil. Menurut penelitian Subardi di Kabupaten Bantul, Ibu hamil yang tidak mendapat pelayanan ANC standar akan berakibat pada ketidakpatuhan minum tablet besi, yang pada akhirnya akan meningkatkan risiko terjadinya anemia. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh frekuensi antenatal care terhadap kepatuhan mengkonsumsi tablet Fe pada ibu hamil di Puskemas Sedayu 1 Bantul. Desain dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuanitatif dengan pendekatan cross-sectional. Pengambilan sampel menggunakan metode total samping dengan jumlah responden sebanyak 40 ibu hamil. Instrumen penelitian menggunakan buku KIA ibu hamil pada variabel kunjungan antenatal care dan kuesioner pada variabel kepatuhan mengkonsumsi tablet Fe. Analisa bivariat menggunakan uji Chi-square. Nilai x2 diperoleh hasil dengan nilai 9,401 dan nilai p value=0,002 (p<0,05) serta OR=17,889 (95% CI [1,919-166,782]), menunjukan bahwa ada pengaruh antara frekuensi antenatal care dengan kepatuhan mengkonsumsi tabet Fe pada ibu hamil trimester III. Kesimpulan penelitian ini adalah frekuensi antenatal care mempengaruhi kepatuhan mengkonsumsi tablet Fe pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Sedayu I Bantul.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
WAHYUNINGSIH, Wahyuningsih. Frekuensi Antenatal Care Mempengaruhi Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Sedayu 1 Bantul. Jurnal Keperawatan Respati Yogyakarta, [S.l.], v. 5, p. 9-13, nov. 2018. ISSN 2541-2728. Available at: <https://nursingjurnal.respati.ac.id/index.php/JKRY/article/view/279>. Date accessed: 28 apr. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.35842/jkry.v5i0.279.
Keywords
Ibu Hamil Trimester III; Tablet Fe; Antenatal Care
Section
Community Health Nursing
Abstract viewed = 0 times
PDF downloaded = 237 times