Penurunan Nyeri Akibat Asam Urat Melalui Pemanfaatan Terapi Komplementer Akupunktur
Main Article Content
Abstract
Lansia akan mengalami Aging Process sehingga terjadi perubahan salah satunya ginjal yang beratnya berkurang 20-3-%. Dampaknya, sampah yang harusnya dibuang malah dikembalikan ke dalam tubuh, termasuk asam urat. Penderita asam urat di Indonesia diperkirakan 80% penduduk yang berusia 40 tahun atau lebih. Data Riskesdas tahun 2013 menunjukkan penyakit sendi berada di urutan ketiga penyakit tidak menular. Desa Wedomartani mempunyai jumlah lansia sebanyak ±10% dari total penduduk dan keluhan utama adalah nyeri sendi. Lansia dengan nyeri sendi akan diberi obat oleh Puskesmas, namun konsumsi obat terus menerus akan meningkatkan resiko keracunan obat. Oleh sebab itu dibutuhkan terapi non farmakologis salah satunya adalah Akupunktur. Terapi ini bertujuan memberikan rasa nyaman dan mengurangi rasa sakit. Metode untuk mengatasi masalah : 1) Koordinasi, 2) Sosialisasi, komunikasi dan informasi, 3) Pendidikan kesehatan, pengukuran asam urat dan skala nyeri, 4) Kontrak waktu, dan 5) Terapi akupunktur. Alat atau instrument : 1) Set pemeriksaan asam urat, 2) Set akupunktur, dan 3) Kertas. Pelaksanaan kegiatan 4-16 September 2017, Pukul 13.00 – 15.00 WIB, di Padukuhan Jetis.Hasil kegiatan menunjukkan 82% peserta berusia 60 tahun keatas, 13 lansia mengalami asam urat dan mengeluhkan nyeri dan wanita jumlahnya 9. Sebelum terapi, lansia yang mempunyai skala nyeri sedang 10 lansia, 3 lansia skala nyeri berat.Setelah terapi, sebanyak 4 lansia mengeluhkan skala nyeri ringan, sedang 8 lansia, dan berat 1 lansia.Kesimpulan kegiatan didapatkan lansia mengalami penurunan skala nyeri akibat asam urat setelah pemberian akupunktur.Diharapkan Puskesmas menjadikan akupunktur sebagai terapi alternatif.
Downloads
Article Details
Authors who publish with Jurnal Keperawatan Respati Yogyakarta agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant Jurnal Keperawatan Respati Yogyakarta right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License CC-BY that allows others to remix, adapt, build upon the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).